Agama

MUI Beserta Forkopimcam Sekaran Gelar Safari Ramadhan di Masjid Baitul Ulya Desa Jugo

188
×

MUI Beserta Forkopimcam Sekaran Gelar Safari Ramadhan di Masjid Baitul Ulya Desa Jugo

Sebarkan artikel ini

Santunan Anak Yatim dan Pemberian Bingkisan Kaum Duafa

Oplus_131072

Lamongan/suaraglobal.co.id
Dalam rangka menjalin silaturahmi antar organisasi agama Islam yang ada di Kecamatan Sekaran bersama tokoh agama, tokoh masyarakat, MUI. Forkopimcam mengambil momentum bulan Ramadhan menggelar Safari Ramadhan. 14/03/2025.

Bertempat di Masjid Baitul Ulya Desa Jugo Kecamatan Sekaran Kabupaten Lamongan yang dihadiri jamaah baik dari unsur NU, Muhammadiyah maupun LDII sebagai wujud kerukunan antar organisasi di wilayah Kecamatan Sekaran.

oplus_0

Hadir pula pada acara Safari Ramadhan Kepala Desa Jugo, perwakilan dari Puskesmas, Bank Daerah Lamongan dan Kantor Urusan Agama setempat.

H. Khoirun Naim mewakili Takmir Masjid Baitul Ulya menyampaikan terimakasihnya atas terselenggaranya acara Safari Ramadhan itu.
“Semoga acara ini memberikan manfaat barokah bagi semuanya”ujarnya.

Kepala Desa Jugo Amanan pada kesempatan itu menyampaikan bahwa safari Ramadhan juga momentum yang sangat istimewa untuk berbagi kebahagiaan, “Mari kita manfaatkan dengan baik untuk memperbaiki diri dan mendekatkan pada Allah SWT” ungkapnya.

Amanan juga berharap agar masyarakat selalu guyup rukun sebagai keindahan berkah bulan Ramadhan untuk saling menghargai, menghormati dan saling memaafkan.

oplus_0

Ahmad Kurniawan, SSTP MSi selaku Camat Sekaran berharap kegiatan safari Ramadhan ini bisa menjadi suri tauladan karena beberapa unsur dari ormas agama, tokoh agama, tokoh masyarakat, ormas dan pemerintahan baik dari kecamatan maupun desa berbaur menjadi satu dalam kerukunan.
“Ini adalah bukti bahwa di Kecamatan Sekaran mampu menjaga kerukunan dan persatuan untuk membangun Kecamatan Sekaran” ungkapnya.

“Ini adalah bentuk sinergitas antara ulama dan umaro serta silaturahim dengan masyarakat” ucap Camat yang akrab disapa Mas Wawan itu.

Selain itu Wawan juga memberikan informasi terkait program yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Lamongan yang akan melaksanakan 15 program unggulan dan menuntaskan infrastruktur jalan (Jamula) yang akan dilanjutkan dengan penerangan jalan (Lamongan Menyala).

Selanjutnya juga diinformasikan bahwa Pemerintah Kabupaten Lamongan yang mendukung program Presiden RI Prabowo Subianto tentang Asta Cita termasuk pemeriksaan kesehatan gratis di Puskesmas Sekaran.

Kapolsek Sekaran, Iptu Ahmad Zunaidi S.IP berpesan kepada masyarakat untuk ikut menjaga kondusifitas kamtibmas, “Apalagi semakin mendekati Idul Fitri gangguan Kamtibmas semakin besar” ujar Kapolsek.

oplus_0

Juga dihimbau pada setiap orang tua untuk senantiasa menjaga dan mengawasi anak-anaknya. Kapolsek juga menghimbau agar masyarakat waspada dengan berita di medsos jangan sampai tertipu dengan modus yang sering digunakan untuk penipuan.

Lettu Inf Sugeng selaku Danramil Sekaran informasi ketahanan nasional yang didasari dengan ketahanan pangan. Sugeng juga menghimbau agar masyarakat tetap menjaga kerukunan antar ormas agama Islam.
“Harapannya agar ulama dan umaro bisa berdampingan dan saling mendukung,” ucapnya.

Setelah acara sambutan dilanjutkan pemberian santunan anak Yatim dan pemberian bingkisan untuk kaum duafa, kemudian melaksanakan sholat Maghrib berjamaah dan diakhiri berbuka bersama.

ISP

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *