Pamekasan//suaraglobal.co.id – Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Pamekasan menggelar Konsolidasi BEM Se-Madura Raya dengan tema “Mewujudkan Soliditas dan Solidaritas Antar BEM Se-Madura untuk Kemajuan Madura”, pada Rabu (26/3/2025) malam.
Agenda ini dihadiri oleh Wakil Bupati (Wabup) Pamekasan Syukrianto, Ketua DPRD Pamekasan Ali Masykur, Forkopimda, serta perwakilan aliansi BEM dari Bangkalan, Sampang, dan Sumenep.
Acara dibuka dengan sesi silaturahmi dan buka bersama di Pendopo Wakil Bupati, sebelum dilanjutkan dengan konsolidasi akbar di Gedung Paripurna DPRD Kabupaten Pamekasan. Dalam konsolidasi ini, mahasiswa membahas berbagai persoalan dan gagasan untuk kemajuan Madura ke depan.
Mahrus Soleh, Koordinator Aliansi BEM Pamekasan, menyatakan bahwa konsolidasi ini bertujuan untuk mempererat hubungan antar BEM Se-Madura serta menjadi wadah diskusi mengenai masa depan Madura.
“Adanya agenda konsolidasi ini tidak lain untuk menjalin silaturahmi antar BEM Se-Madura serta berdiskusi mengenai keadaan Madura ke depan,” ujarnya.
Wakil Bupati Pamekasan, Syukrianto, memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini.
“Saya akan mendukung penuh untuk apa yang menjadi kegiatan dan pembahasan nanti ketika di konsolidasi, terutama yang berkenaan dengan kemajuan Madura,” tutur Syukrianto.
Sementara itu, Ketua DPRD Pamekasan, Ali Masykur, menyampaikan pesan inspiratif kepada para mahasiswa yang hadir.
“Antusiasme dan semangat ini harus dijaga, karena lima sampai sepuluh tahun ke depan, kalianlah yang akan menjadi pemimpin, dan kondisi kemajuan Madura ada di tangan kalian,” katanya di hadapan seluruh ketua BEM Se-Madura.
Tidak hanya menggelar konsolidasi, Aliansi BEM Pamekasan juga melakukan kegiatan sosial. Pada 25 Maret 2025, mereka mengadakan bakti sosial dengan membagikan sembako kepada kaum dhuafa dan memberikan santunan kepada anak yatim.
Dengan adanya agenda ini, diharapkan mahasiswa Madura semakin solid dalam memperjuangkan aspirasi dan berperan aktif dalam kemajuan daerahnya.
(ENDANG)