Berita

Gotong Royong Beberapa Jurnalis bersama Anggota POC JATIM Mendirikan Pos BASKOM Lebaran 2025

204
×

Gotong Royong Beberapa Jurnalis bersama Anggota POC JATIM Mendirikan Pos BASKOM Lebaran 2025

Sebarkan artikel ini
oplus_0

Lamongan//suaraglobal.co.id – Dalam rangka turut mengamankan pelaksanaan lebaran tahun 2025, Ikatan Jurnalis Independen Nusantara (IJEN) bersama POC JATIM mendirikan pos pengamanan BASKOM (Bantuan Sigap Komunikasi) di Jl.Raya Babat-Jombang Km.19, mengingat wilayah tersebut tergolong rawan kecelakaan dan kriminal, “Kami mendirikan POS BASKOM memilih di tempat ini alasannya yang saya sebutkan tadi”.ungkap Priwahyudi sekaligus Pimpinan Redaksi SG dan anggota POC JATIM dengan panggilan OC62HAM.

Pos harus ada yang jaga selama 24 jam sampai H+5, dan sebagian bisa patroli di wilayah sekitaran Pos.
“Kami juga bekerja sama dengan POC INDONESIA untuk memberikan informasi seputar arus mudik, contoh ada kejadian laka lantas dan kriminal ” ungkap Pri.

Dalam kegiatan BASKOM untuk membantu memberikan informasi yang akurat dalam rangka menyambut Idul Fitri tahun 2025.

Ketua POC JATIM Zaldy Herdian Kurniawan OC62AL melalui Humas Danu Wahyono Suwito OC62GCN menyampaikan pendirian BASKOM lebaran tahun ini sangat membantu pengamanan serta memberikan informasi setiap kejadian apapun di beberapa daerah sekaligus ikut peran dalam sosialisme ke masyarakat luas.

Kegiatan Bantuan Sigap Komunikasi (BASKOM) Operasi Ketupat tahun 2025 akan dilaksanakan pada tanggal 25 Maret sampai tanggal 5 April untuk memastikan pelaksanaan lebaran tahun ini berjalan dengan aman dan lancar.
( Lilik).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *