Budaya

Wisata Jokowi Setiap Harinya Lebih Dari 1500 Pengunjung

35
×

Wisata Jokowi Setiap Harinya Lebih Dari 1500 Pengunjung

Sebarkan artikel ini

Solo // suaraglobal.co.id – Rumah Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) di Gang Kutai Utara No 1, Kelurahan Sumber, Kecamatan Banjarsari, Solo, Jawa Tengah ramai didatangi warga selama libur Lebaran 2025.
Mereka rela mengantri untuk bertemu Jokowi. Kediaman mantan orang nomor satu di republik ini pun mendapat julukan ‘Wisata Jokowi’.

Menurut warga setempat Partono masyarakat sudah memadati rumah Jokowi sejak hari pertama Lebaran pada Senin (31/3) lalu.

Pimpinan redaksi suaraglobal.co.id Priwahyudi akhiranya gagal untuk bertemu mantan presiden RI ke 7, dikarenakan banyaknya warga dari berbagai daerah mengantri untuk silahturohmi dengan Joko Widodo ( Jokowi ), dengan sangat kecewa Pri terpaksa meninggalkan kediaman Jokowi dan untuk mengobati kekecewaannya berjalan menuju Balai Kota Surakarta sambil memandang ramainya jalan dan indahnya lampu hias di sepanjang jalan kota Solo.

Namun tak sedikit pula yang datang jauh-jauh dari luar kota untuk bertemu langsung dengan Jokowi.

Wisata Jokowi Setiap Harinya Lebih Dari 1500 Pengunjung
Kediaman Mantan Presiden RI ke 7 Joko Widodo

Leni yang mengajak anaknya berziarah ke makam orang tuanya di Ponorogo. Di tengah perjalanannya dari Jakarta, ia mampir ke Solo untuk memenuhi keinginan anaknya bertemu Jokowi.
“Saya sekalian ke sini karena anak saya ingin ketemu Pak Jokowi,” kata Leni.

Ujang warga dari Kabupaten Subang mengaku kepada suaraglobal.co.id  sudah dua hari di Solo, sekalian mampir ke sini. Ibu dan nenek saya penggemar berat Pak Jokowi,” ujarnya.

‘Wisata Jokowi’ ini merupakan istilah untuk kunjungan ke rumah pribadi Jokowi di Solo. Sejak tak menjadi presiden, Jokowi membuka pintu bagi masyarakat yang ingin datang bersilaturahmi.
( Red ).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *